Wednesday, January 28, 2009

lemon pound cake



aslinya lemon frosted cake. karena tidak pakai frosting namanya lemon pound cake saja. resep asli dari joy of baking. saya suka dengan website ini karena selalu ada konversi ukuran dari cup ke gram. jadi saya tidak susah-susah menghitung sendiri. lha wong matematikanya lemoth :-p




LEMON FROSTED CAKE

bahan :
226 grams unsalted butter in room temperature
200 grams granulated white sugar
4 large eggs
1 teaspoon pure vanilla extract
zest of 1 large lemon
280 grams all purpose flour
2 teaspoon baking powder
1/4 teaspoon salt
60 ml fresh lemon juice


cara membuat :
panaskan oven terlebih dahulu dengan suhu 180 derajat celcius
siapkan loyang loaf 23 cm diolesi margarin dan dialas kertas
kocok mentega dan gula sampai lembut dan gulanya larut seperti krim
tambahan telur satu persatu
masukkan vanilla dan kulit jeruk yang sudah diparut halus
masukkan tepung, baking powder, dan garam sambil diayak dan diaduk rata
tuang kedalam loyang
panggan selama kurang lebih 45 menit atau sampai matang



catatan :
bau lemon akan semerbak dirumah saat dipanggang menjelang matang. sayangnya suami saya lurang suka buah apalagi yang asam seperti lemon. jadi saya yang menghabiskan cake ini sendiri. anakku tidak suka cake apapun. ada yang bilang, kalau juice lemon ditambahs edikit, hasil cake akan lebih lembut dan tidak seret di tenggorokan. tapi, begini saja sudah sedap!

No comments:

Post a Comment