Saturday, July 26, 2014

baked spaghetti with smoked beef

 rasanya saya bukan satu satunya yang suka blogwalking atau browsing lalu mengkopas resep resep beraneka macam sampai ratusan atau ribuan, malah saya sering juga nge print resep resep itu, sampai berjilid jilid, kemudian kalau ke toko buku, di mana pun, masih juga beli beli beraneka macam buku resep, masih pula ditambah berlangganan majalah dan tabloid masakan ... wkwkwk tetapi dari sekian ratus ribu atau jutaan resep itu, berapa persen yang akhirnya dipraktekkan? :D kalau saya siy suka ngeles, semua itu kan ajdi referensi, dan tiap buku/majalah/tabloid sering berbagi resep dan tips dan tricks yang akhirnya saya pakai tips and tricksnya saja, resepnya belakangan. tetapi, kesindir pas blogwalking soal nyimpen resep tanpa dipraktekkin, pelan pelan saya mau baca baca lagi semua koleksi resep dan satu persatu dicoba yang paling menarik. menarik resepnya, kira kira juga mudah, dan bahannya mudah didapat. beberapa post saya terakhir juga berasal dari majalah dan buku kan? kali ini asal resep adalah dari boklet hadiah yang biasanya attached di majalah atau tabloid. jangan meremehkan resepnya, memang iklan siy, tapi yang bikin dan praktek resepnya kan tetap dari majalah yang terpercaya. saya tidak mengikuti resep sepenuhnya karena tidak punya. tetapi secara garis besar dan bahan utama tetap sama. hasil akhir buatan saya sedikit asin, asal taruh garam tanpa bisa icip, kan masih puasa :p
hari ini mungkin puasa terakhir ramadhan tahun ini. mungkin tadi pagi adalah sahur terakhir ramadhan tahun ini. terselip rasa sedih dan kecewa karena ramadhan berakhir. semoga Allah SWT menerima semua amal ibadah kita di bulan ramadhan ini, mengampuni semua dosa dan kesalahan, memberi kesempatan untuk bertemu ramadhan lagi tahun depan, dan memberi kekuatan untuk tetap menjalankan ibadah seperti di bulan ramadhan meskipun ramadhan tahun ini telah usai. amin.

1 comment:

Anonymous said...

Halo Bloger! Gabung yuk!! di myTasteIndonesia.com!!!

Kamu bisa share resep-resep masakan kamu ke semua teman-teman myTaster di manapun mereka berada dan kamu juga bisa cari lebih dari 38 ribu resep masakan nusantara sehingga kita juga bisa saling bersosialisasi di dalamnya. "Discover, Save and Share Recipes".

Tambahkan blog kamu di link ini: http://www.mytasteindonesia.com/tambahkan_blog_anda

Bila ada pertanyaan jangan sungkan untuk hubungi kami di:
info@mytasteindonesia.com

Terima kasih atas perhatiannya!

Salam myTaste Indonesia,
Immanuel Kabuhung