Monday, December 24, 2012

CAKE ( cokelat ) KUKUS

browsing nyari gambar-gambar bunga mawar dengan warna yang tidak biasa. jadi ingat a bouquet of long stem red roses i had been given many years a go .. :D terus bosen nyangkut di cake cokelat kukus. nah, itu nama asli dari cake ini. resepnya terbaca sangat sederhana tetapi tidak biasa. pakai minyak goreng dan air juga. blognya juga sederhana. malah tidak ada fotonya lho. akibatnya rasa penasaran timbul. setelah setoran wajib selesai, langsung resep dieksekusi.  
karena, jujur saja, saya tidak mengerti komposisi dan resepnya tidak biasa, dipakailah bahan-bahan seadanya. minyak goreng bekas nggoreng nugget. bubuk cokelat diganti tepung terigu semuanya. kan tepung terigu jauuuuuh lebih murah dibanding bubuk cokelat - bahkan yang termurah. ditambah beberapa kali terakhir, spongecake buatan saya, baik kukus maupun panggang, hasil akhirnya dodol banget. menyebalkan ;( 
tetapi ternyataaaaa, saudara-saudara hasilnya mengejutkan!!! lembut dan enaaaaak sekaleeeeee ... 
saya agak ragu mau posting resepnya disini sebab saya LUPA dapet dari blog yang mana hahahaha ...



Tuesday, December 18, 2012

RED VELVET CAKE

akhirnya resep dari buku sedap terbaru dipraktekkan. pilih yang red velvet sebab penasaran dengan rasa bit yang dikukus dimasukkan kedalam adonan. mestinya siy jadi lebih lembut. dan memang jadi lembut. resepnya panjang banget. tapi diikutin juga mumpung ada yang mbantuin. lagi libur sekolah. peralatan dapur yang dipakai jadi banyak banget deeeeeh ;(
baru bikin cakenya, sink di dapur udah penuh gundukan sendok mangkok dan teman-temannya. jadi maklum sajah kalau harganya mahal ya. secara ongkos maintenance juga besar wkwkwk
52 resep KUE BERLAPIS dari SEDAP bekerjasama dengan bogasari. cover bukunya sangat cantik dan menggiurkan. rasanya mau tak bikin semua aja. layering cakes kan memang tempting ya. capek banget ya. banyak cucian ya. resepnya juga panjang jadi males euy ngetiknya ... kalau ada yang perlu, beli bukunya aja atau email me ya :)



Monday, December 17, 2012

moskovis kukus

duluuuu banget saya pengen bikin cake ini. dikukus bukan dioven. sayangnya g ngerti dimana mendapatkan buah kering atau manisan buah bermacam-macam yang membuat cake ini - kalau sudah dipotong - tampak berwarna warni didalamnya. akhirnya saya tahu kalau manisan buahnya tidak harus sama persis. kemarin saya cuma pakai manisan cherry merah dan hijau yang dipotong kecil-kecil. saking patuhnya sama resep, saya tidak terpikir manisnya. dari gula pasir dan dari manisan. 
 
MOSKOVIS KUKUS
resep YASABOGA bolu dan cake
bahan :
7 kuning telur
2 putih telur 
200 gram gula pasir halus
175 gram tepung terigu
1/2 sendok baking powder
100 ml susu evaporated ( saya pakai susu cair putih kemasan tetra pak )

untuk taburan :
200 gram cherry merah dan hijau
100 gram sukade
100 gram kismis 

cara membuat :
siapkan loyang 20x20x7 dialasi kertas dan dioles minyak dan panaskan kukusan
kocok kuning dan putih teur dan gula pasir sampai mengembang kemudian tambahkan terigu dan susu sambil diaduk perlahan
setelah tercampur rata, tuang kedalam loyang 1/3 adonan
kukus 10 menit kemudian beri taburan
tuang 1/3 adonan lagi dan kukus lagi 10 menit
taburkan sisa taburan kemudian sisa adonan dan terakhir sisa taburan
kukus lagi sampai matang

TIRAMISU TORTE

ketemu keju mascarpone lagi diskon. langsung diambil dua pot. secara resep favorit ini butuh 500 gram. udah lama pengen coba bikin sendiri spongefinger tapi kok tetap hanya dalam mimpi :D akhirnya trial aduk-aduk. jadinya mirip banget buttercake. keluar dari kulkas keras. tetapi setelah mencapai suhu ruang, menjadi lembut karena lemaknya tak ganti minyak goreng. bukan sok pinter tapi males nimbang dan melelehkan margarin aja.
adonan krimnya nyontek punya mbak rina. karena metodenya pali ng sederhana, tanpa telur dan tanpa alkohol. seratus persen halal. berhubung males ngetik, silakan saja google dengan keyword : tiramisu rina rinso. dijamin muncul deh. kalau masih males juga, ditunggu pesenannya :)
 

Wednesday, December 05, 2012

roti kentang kasur isi tumis tuna

masih demam roti. kali ini pengen dibuat dalam satu loyang. as you see, rotinya kurang tinggi, g keliatan seperti kasur meski judulnya roti kasur :( kurang banyak isiannya kali. well, rasanya tetap lezat :)
resep asli g pakai isi tapi saya tidak suka roti thok. jadi bikin isian dari tuna kalengan dengan resep cemplang-cemplung saja. mau dibuat pedes kok blass g ada cabe selain cabe hijau di pohon itu :)

roti kentang kasur isi tuna
resep asli dan cara membuat dengan versi manual 
bisa dilihat di www. sajiansedap.com 
 
bahan :
100 ml air es
1 butir telur
1 kuning telur
75 gram mentega
200 gram kentang dikukus dan dihaluskan
400 gram tepung terigu high protein
20 gram susu bubuk
1 1/2 sendok teh ragi instant
75 gram gula pasir
1 sendok teh garam
 
olesan :
3 sendok makan madu
3 sendok makan air
 
isian :
tuna kaleng
bawang merah 
bawang putih
merica
garam
sedikit gula pasir
sambal botol
takarannya hanya kira-kira saja kemudian ditumis sampai kering dan sisihkan dulu
 
 
cara membuat :
timbang semua bahan kemudian masukkan kedalam breadmaker berurutan dari bahan cair dulu 
tekan pilihan dough dan tekan on lalu biarkan mesin bekerja dan adonan siap dibentuk
bentuk adonan, beri isi, diamkan selama 60 menit
olesi dengan madu 
panggang dalam oven yang sudah dipanaskan
 
setelah matang segera angkat dan olesi lagi dengan madu

ASSORTED BREAD

memang bener ya, tdak ada yang mengalahkan rasa lezat makan roti yang masih hangat baru keluar dari oven dapur sendiri :) tak kenal maka tak sayang itu memang benar juga. setelah puluhan resep cupcake, belasan resep cake besar, macem-macem pie, kadang memasak, lalu sekarang saya terjun menguleni roti! hahaha ... setiap hari terbayang mau coba bikin roti ini dan itu. masalahnya, siapa yang mau menghabiskan hasil percobaan itu? 
ini intinya resep roti manis yang diisi dengan setok di dapur. ada isi keju, cokelat dan daging asap. semuanya yummy ;)

CABE HIJAU DI PINGGIR SELOKAN

 dulu waktu kecil, rumah kami di kompleks perumahan level menengah ke bawah yang gangnya kecil-kecil. dua rumah nempel dengan satu atap. sisa halaman didepan, asalnya dibuat jadi taman yang cantik. dibuat berkontur, pohon palem, rumput jepang, dan lampu juga. belakangan, susah juga ngerawatnya. disisain pohon cemara di pojokan dan kemuning. lalu mama bertanam tomat, terong, dan cabai. lumayan, pasti mama berhemat beberapa ratus rupiah - angka jaman itu - dengan adanya kebun sealis lurus itu.
lalu lihatlah aku sekarang, dimulai beberapa tahun yang lalu. dulu, rumah pertama kami, terletak dipinggir jalan tol yang berisik dua puluh empat jam. didepan terhampar tanah kosong yang katanya untuk memberi jarak dengan tol tersebut. boleh digunakan oleh warga kompleks dengan biaya sendiri. mendengarkan pembicaraan warga, ada yang mau lapangan tenis ada yang basket ada yang lain lagi. saya ikut saja kata mereka. tetapi itu hanya pembicaraan. sampai beberapa tahun kemudian tidak ada pelaksanaan.
adanya saya meminta suami si mbak untuk mencari bibit angsana. ditanam berderet dipinggir jalan. tak lama kemudian, jalanan tampak lebih teduh dan rindang. lebih manusiawi. padahal sebenarnya rumah-rumah disitu terhitung mewah, kecuali rumah saya yang rumah asli dibuat oleh developer.
waktu-waktu berikutnya saya merapikan bagian tanah tak bertuan itu. dengan menanam berderet pohon pepaya. yang ketika berbuah sangat manis, dagingnya berwarna merah tua, dan lebat juga buahnya. kadangkala ada pemulung yang meminta. saya tidak keberatan. toh saya tidak akan habis memakannya sendirian. mama saya juga sering kebagian. dipetikkan ketika sudah tua dan masih keras. dibungkus tebal-tebal dengan kertas koran dimasukkan kardus dan dibawalah menempuh perjalanan sekian ratus kilometer. mungkin tidak sebanding dengan beratnya tetapi rasa bangga membawa buah tangan dari kebun sendiri sangat tidak ternilai. kemudian dibawahnya saya tanami dengan cabe rawit yang berbuah lebat juga, pandan, sereh, dan bunga-bunga yang disusun sebisanya.
saya memilih tanaman yang bisa dimakan - berbuah atau daunnya dan berbunga. jadi saya punya daun sirih yang nyaris sekebar piring, daun kemuning, daun kunyit, cabe, daun kemangi, daun mangkokan untuk membuat gulai, jambu air yang musti menunggu 5 tahun sebelum akhirnya berbuah, mangga, pepaya, kelapa gading, dan banyak lagi. oh, ya, markisa dan bunga telang yang merupakan pewarna alami biru. intinya, kita tidak akan kelaparan kalau mau berusaha dan memanfaatkan apapun yang ada disekitar kita. seperti posting kali ini, saya menanam cabe hijau di pinggir selokan :)
 

 


Saturday, December 01, 2012

chicken pie

ini repeat order dari ibu guru di sekolah. sebelumnya fruit pie dan puding sutra mangga. kali ini chicken pie dan cappucino pudding. katanya suka dengan cemilam buatanku. terima kasih ya, bu guru ... :)
 ada yang mau order juga? do not hesitate to contact me ya :)
 

ROTI ISI KEJU

horeeee ... akhirnya dapet juga roti empuk ... sebagian kelamaan g diangkat jadinya pantatnya gosong. sebagian lagi kehabisan gas jadinya g sempet mateng. padahal sudah ngembang bulet bagus. udah naik gas habis langsung whuuuuussssssss kempes :((
resepnya bisa dipercaya seperti resep lainnya. aslinya diisi tuna pedas. tapi males masal isi. sudah beli kraft cheese filling dua kilogram! g ada packaging kecil soale. jadi beli semua. sebentar lagi semuanya pasti tak isi dengan keju. selagi hangat enyak biyanget kejunya masih meleleh lembut. pokoke enyak :D
roti isi ikan tuna 
resep aslinya dari buku SAJI judulnya "yuuk, jualan roti"
mustinya jadi 32 buah teapi saya malah jadi 36 buah 
 
bahan roti :
300 gram tepung terigu protein tinggi ( pakai cakra curah dari tbk )
200 gram tepung terigu proteun sedang ( pakai segitiga biru )
15 gram susu bubuk ( dancow fullcream )
7 gram ragi instant ( fermipan 2 sendok teh kira-kira )
100 gram gula pasir
1 butir telur
250 ml air es
75 gram margarin
5 gram gram ( sekitar 1/2 sendok teh )

cara membuat :
campur semua bahan kering sampai rata kemudian tambahkan air es sedikit-sedikit sampai kalis 
masukkan margarin dan uleni lagi sampai elastis 
timbang adonan per 30 gram diamkan 10 menit
giling adonan dari beri isi kemudian bulatkan lagi dan letakkan dikertas cup diamkan lagi 60 menit
olesi dengan susu cair kemudian panggang 190 derajat selama 12 menit atau sampai matang


 

AVOCADO JUICE

easiest and yummiest from avocado hehehe ... tinggal kupas potong kasih susu kental manis air es batu dan pencet bbrrrruuummmm 3 menit tuang digelas kasih taburan meises. sedap :D
pantesan jeng nieniek disana suka banget dengan jus alpukat. kalau ada alpukatnya, katanya bisa tiap hari bikin sampai habis. favorite :) g tulis reseplah. kan sangat tergantung selera. airnya bisa diganti sebagian dengan yoghurt. susu kental manis diganti dengan madu untuk lebih sehat. pake es batu atau es serut. g pake taburan juga tetap sedap.


Tuesday, November 27, 2012

salad alpukat

salahsatu usulan yang paling mudah, alpukat ini dipotong diguyur yoghurt. nyam nyam nyam ... pasti enak segar sehat dan mudah :D  kemarin dua hari makan sop beraneka macam buah. alpukat, mangga, apel, nata de coco, nangka, strwberry, kelapa muda, tambahin es batu dan susu kental manis. segeerrrr ... ! but, is this going may last post on november? hot november?

Sunday, November 25, 2012

SOP BUAH

waktu kelas empat sekolah dasar, satu hari, ibu guru yang muda dan cantik dan memiliki semangat pengabdian tinggi untuk mengajar di daerah terpencil, bertanya kepada kami, murid-muridnya. makanan apa yang tidak kami sukai? saya waktu itu menjawab : tidak suka buah alpukat alias avocado. kenapa tanyanya. karena rasanya tawar dan terlalu lunak . kemudian ibu guru, namanya ibu lilik, memberitahu kami, bahwa sayang sekali kalau kita harus tidak menyukai sesuatu sementara hidup menawarkan banyak sekali pilihan. dengan tidak menyukai sesuatu, artinya kamu membatasi dirimu untuk menikmati dunia. kenapa kamu tidak berusaha mencobanya? mungkin kalau bahasa sekarang adalah living life to the fullest ... saya selalu mengingat pembicaraan dikelas waktu itu. dan meskipun saya bukan adventurer, saya selalu berusaha mencoba dulu sebelum menyatakan suka atau tidak suka. 
beberapa hari yang lalu, saya mendapatkan kiriman buah alpukat lumayan banyak dari kampung sana. tua di pohon atau malah beberapa matang di pohon. saya belah beberapa memang ada yang bonyok tetapi bukan karena dimakan ulat tetapi karena jatuh. sebagian saya bagi ke tetangga. sebagian lagi, saya memikirkan akan diolah jadi apa selain puding dan jus. 
saya minta usulan teman-teman di wall facebook. banyak sekali variasinya. salad dengan yoghurt dressing, isian bolu gulung, avocado mousse cake, dimakan begitu saja, jus setiap hari sudah enak, terus ada juga yang bilang buat facial dan creambath. well, avocado mousse cake sangat menggiurkan. bolu gulung adalah tantangan. salad sudah dibuat dressing tapi akhirnyaaaaa jadilah SOP BUAH!!! hahahaha ... thank you anyway, my friends :)
SOP BUAH 
isian :
strawberries
mangoes
nata de coco
jelly
young coconut flesh
jackfruit
simple syrup 
condensed milk
ice
 
semuanya disusun digelas atau mangkok atau mana aja sesuai yang ada di dapur 
rasa dan isian tergantung isi kulkas ya 
selamat menikmati ... :D
 

 

Wednesday, November 21, 2012

brownies kukus

sometimes old fashioned way is the best - james bond said. just like this brownies. this is old fashioned recipe. i tried to bake - steam this - long time a go. and i found it moist and yummy. 
 beberapa kali terakhir bikin spongecake, yang dikukus, hasilnya ajaib banget. pokoke mengecewakan. lalu ditelusuri dan baca-baca lagi resep, tips and tricks, ketemu sebabnya. ternyata untuk spongecake yang dikukus, sebaiknya tidak dikocok sampai kaku. cukup sampai mengembang, berubah warna menjadi putih, dan volumenya naik sampai dua kali lipat. jadi brownies ini dibuat pakai handmixer saja. 4 telur kan tidak terlalu lama. jadilah brownies yang legit, moist dan spongy juga. enyaaaaaaak banget. oles sedikit sisa buttercream dan kasih parutan cheddar. hmm lovely :)
resep brownies ini kubaca pertama kali dari blog mbak rina sofiany. yang selali baik hati kalau tak telepon atau sms ditanya-tanya baik dulu sampai sekarang. thank's mbak rina, this recipe never fails me. always simply yummy :)

brownies rina :)
bahan :
4 butir telur
200 gram gula pasir
100 gram tepung terigu 
40 gram cokelat bubuk
1/2 sendok teh baking powder
100 ml susu kental manis ( saya pakai yang putih )
150 ml minyak goreng ( filma, misalnya )

cara membuat :
ayak tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder, sisihkan dulu.
satukan dan aduk rata minyak goreng dan susu kental manis.
siapkan loyang bulat 20 centi tinggi 7 centi, alasi dengan kertas roti tanpa dioles apapun dindingnya
panaskan kukusan atau dandang atau klakat dengan api sedang cenderung kecil - mana yang ada di dapur aja deh 
kocok telur dan gula pasir sampai mengembang dan kental saja
masukkan ayakan tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk balik sampai rata
terakhir masukkan campuran minyak
aduk rata juga
tuang kedalam loyang yang sudah diletakkan kedalam kukusan 
kukus sampai matang sekitar 45 menit
 

Monday, November 05, 2012

kroket wortel dan keju

sebulan sekali, minggu kedua, selalu bingung, snack asin apa yaaaa? ada berbagai macam snack asin tetapi kalau waktunya bikin kok malah mati ide. di milis ada temen yang begitu juga. waktu disebutin, eh, ternyata banyak juga snack asin yang bisa dimasukin ke snackbox untuk meeting. ada sus ragut, ada risoles dengan  berbagai variasi isi, ada pastel, ada lumpia, kroket dan belasan jenis lainnya. tinggal menyesuaikan dengan bugdet dan skill hahaha ...
waktu merapikan koleksi resep. ketemu deh, resep dari dapur umami yang dimuat di tabloid nova. hmmm ... kaya'nya ini enak dan mudah. beli dong, kentang hampir 3 kilo. edan banget ya. kaya' yang punya niat seberat 3 kilo untuk bikin kroket. yo wis ben. akhirnya dua minggu berlalu, baru kemarin lusa sore dipraktekin resepnya. 500 gram kentang dulu. ternyata jadi 16 potong kroket. aslinya pakai udang cincang. itu jelas g masuk bugdet. juga g ada persediaan. jadi dipakai bahan yang ada saja. wortel ada tinggal 3 yang sudah keriput. ada keju cheddar banyak. jadi isinya itu saja. memang bener lho, bikinnya g susah-susah banget. selesai dipanir dimasukin kulkas dulu. dasare males ya. bari tadi pagi juga digoreng. menurutku enak dan berasa sangat wortel. secara isiane cuma wortel. tapi gurih tetep ada dari parutan keju cheddarnya. berarti sudah punya alternatif suguhan meeting niy :)
ditulis g, ya ... resepnya? hmmm ... nanti saja ah :D

 

Saturday, November 03, 2012

pai lemon

apa yang bisa kita lakukan, pada suatu kehidupan orang lain selama dua puluh lima tahun yang lalu, sekarang? tentu tidak ada. everybody has its own struggle. considering they are fine now ...
seandainya kehidupan adalah film kartun, tentu aku akan menghapuskan bagian-bagian yang tidak kusukai, mempercepat scene yang membosankan dan mengulang-ulang scene favorit. atau meminjam barang-barang dari kantong ajaib doraemon untuk memperbaiki keadaan. tetapi kehidupan yang sebenarnya tidak seperti itu. pahit manis silih berganti. masa lalu adalah sejarah. masa depan masih misteri. jadi hiduplah hari ini ... fullfilled your life today :)
back to laptop, sudah lama pengen bikin pai. kalau kecil kok males ya, bikin satu-satu. akhirnya bikin deh, 3 loyang besar. yang pertama sudah jadi pai cokelat kacang. dibawa ke camping sebagian jadi umpan mancing :( dan ini yang kedua diisi vla lemon dikasih topping buah. fotonya g niat banget ya?

Tuesday, October 30, 2012

my son's birthday

 akhirnya tiba harinya dimana blog ini dimulai ... diatas adalah pitsdeli chocolate cupcakes yang siap dipanggang. setiap resepnya menghasilkan 24 pcs cupcake cokelat yang cantik, moist, and yummy ...
 ternyata kali ini edisi polkadot, saudara-saudara ... wkwkwk ... mulai dari cupcake case, cupcake box dan minimnya skill dekor jadi polkadot juga ...

sepi kalau tanpa pita ya?

 cookies ini dicicil seminggu sebelumnya. rasanya Allah yang penyayang mengirimkan tanda untukku untuk membuat cookies ini segera dan mengerjakan segala sesuatu yang bisa dilakukan jauh-jauh hari. bikin cookies ini, memasukkan kedalam plastik dan memberi label sekaligus. menempel label di mika nasi kuning. memasukkan sendok makan dan tisu kedalam plastik. menggunting pita-pita yang nantinya untuk mengikat cupcake box. lumayan. pekerjaan kecil-kecil. sebab oh sebab, sehari menjelang hari masak besar sedunia, oom dokter ngajak camping. tawaran yang sangat menggiurkan dan sayang dilewatkan. meski nyaris pasti pulang dengan badan remuk redam. tetapi sangat worth it. anakku seneeeeeeeng sekali bisa camping, tidur di alam terbuka, didalam tenda beneran, nyalain api unggun, mancing, main di kolam, outbond bahkan belajar menembak burung juga. pokoknya serba seru dalam waktu singkat. hadiah yang indah dari oom dokter. sampai nangis-nangis g mau pulang :(
 cookies hias ini rasanya enaaaaaak sekali. pakai resep butter cookies NCC dan didalam resep royal icingnya tak masukin parutan kulit lemon. saat digigit pertamakali keluar kejutan cessss segeeerr gituh. g eneg pokoknya. dan g terlalu manis juga. sayangnya cetakan cookiesnya ajaib banget. temanya acak-acakan. mau beli kok males banget musti keluar lagi. bukan hanya sayang uangnya. tapi sayang tenaga dan waktunya. secara masih banyaaaaaaak sekali yang harus dikerjakan sampai hari besarnya tiba ...

 setelah selesai bikin cookies dan masukin ke plastik, kita bertiga nge mall dulu. makan, massage, dan window shopping. anakku seneeeeng banget. mungkin karena sudah lama g jalan bertiga ya. bisa dibilang mulai hari itulah perayaan ulangtahunnya dimulai ...

oh, ya. ini foto cupcake setelah didekor. dekor minimum dengan tenaga minimum. pulang camping langsung kejar tayang bikin setoran rutin snack untuk pasien dan birthday cake untuk tante nung. bayangin aja, akhirnya setelah outdoor activities langsung nguplek didapur dan alhamdulillah, sebelum jam 9 malam sudah selesai dan bisa istirahat. eh, si papa tepar ding. badannya mungkin meriang, hidungnya buntu, ... ;(

 mika nasi kuningnya beda dengan tahun lalu. nyari yang sama persis g ada. adanya ini, ukurannya lebih kecil dan dasarnya putih. tetapi terlihat lebih bersih. dengan mendatangkan bala bantuan tante nung dan tante esti, alhamdulillah, semua menu untuk isian goodie bag selesai dengan rapi pada waktunya. alhamdulillah ya ... :)

 kali ini mah g mau rugi banget. semua dikasih label besar dan kecil. bahkan brosur didalam goodie bag. bismillah ... semoga Allah membukakan pintu rezeki yang halal, berkah dan banyaaaaaaak sekali supaya anakku bisa sekolah di luar negeri, menimba ilmu agama yang manfaat di dunia dan akhirat. amiiin ...

 banyak banget ide bertebaran di kepala. tetapi mana yang singkat waktu dan mudah dikerjakan, itu yang sulit. maunya anakku siy cake bentuknya mobil hummer itu. alamaaaak, kapan waktunya niy. musti bikin pola dan bikin beberapa butter cake yang mudah untuk dipotongin dibentuk. alhamdulillah, anakku mau juga dengan cake angka 6 ini. dulu ulangtahunnya yang ke - 3 juga berbentuk angka. jadinya buesaaaaar. tidak siap dengan tatakan yang ukuran ekstra, akhirnya loyang kue ekring dibalik dibungkus dan sedikit dihias pita-pita. lilin angka 6 itu dibeli setahun yang lalu di summarecon mall serpong. busyeetttt yah, jauh dan ancang-ancangnya lama banget ya. itu dulu setelah acara ulangtahun di skeolah, minta hadiah belinya disana. mampir ke supermarket di sebelah toko mainan. eh, banyak banget model lilin yang keren. beli lah sekalian ...
 selamat ulangtahun anakku sayang ... 
semoga Allah selalu melindungi dan menjagamu dalam keislaman, keimanan, keikhlasan, kesabaran, kesehatan, dan kebahagiaan sepanjang hayatmu ...
selamat ulangtahun anakku sayang ...
semoga bertambah usia bertambah pintar, bertambah ilmu, bertambah besar, bertambah kuat dan tetap sehat ...
i love you so much xoxo