Saturday, November 06, 2010

baked durian cheesecake

ini buku contekan yang bagus untuk belajar bikin pastry. saya siy cuma pengen bisa bikin fruit pie. kemudian menjalar jadi mencoba resep cheese cake dengan base kulit pie. dengan belajar dan memutuskan resep kulit pie yang paling cocok, akan mudah membuat isinya. bisa jadi pie asin, manis, dan beraneka cheesecake.
jujur saja, menurut saya, buku resep yang ada di pasaran memang sangat banyak. baik atau tidak tergantung yang dicari. kalau untuk saya, yang belajar sendiri jungkir balik dan menghanguskan mixer, imported books lebih baik sebab banyak yang memuat teknik-tekniknya. kalau sekadar resep, untuk pemula, tidak ada tips and tricksnya, susah .... ;((
tadinya hunting durian monthong ini karena ada yang minta bikinin cupcake. tapi rupanya sedang tidak musim. ada juga tidak begitu bagus. pilihannya sedikit. akhirnya daripada jadinya nggak enak, tak kasih tahu saja. cancelled tapi nggak apa. baca-baca resep dan buka lemari logistik, kok masih banyak sisa stok bahan kue yang tadinya untuk persiapan ulangtahun anakku. ngeluarin mixer males. terus inget bikin pie. kalau sedang browsing, lihat foto-foto pie dengan buah segar, sangat menggiurkan. mumpung ada mangga harum manis, anggur merah, strawberry, dan durian.

mikir lagi. di kulkas buanyak banget creamcheese. cukup untuk blueberry cheesecake. eh, ya. ada blueberry juga. hasil jalan-jalan ke ranch market grand indonesia. dibikin apa semua bahan itu ya? pie dengan creamcheese filling dan topping buah-buahan?

masa' mau bikin kue kok dipikir aja? ayo, singsingkan lengan. bikin dulu kulit pienya. mau jadi apa isinya, sambil jalan saja :)
baked durian cheese cake

bahan sweet crust :

diambil dari berbagai blog malay ya :)

200 gram butter dingin dipotong dadu

100 gram icing sugar (saya pakai merk haan sekalian menghabiskan-kalau tidak ada gunakan gula halus biasa saja)

420 gram tepung terigu (saya hanya punya segitiga biru)

2 sendok makan air

1 butir telur dikocok lepas

cara membuat :

aduk semua bahan dengan dua garpu (karena saya tidak punya pastry blender) sampai berbutir-butir.

gumpalkan dan bungkus dengan plastik kemudian dinginkan selama 30 menit.

siapkan loyang pie bongkar pasang 2 buah ukuran 22 cm.

olesi dengan margarin dan taburi sedikit tepung terigu.

setelah 30 menit, keluarkan adonan kulit pie.

gilas setebal 1 cm kurang dan lebarkan seukuran loyang kemudian tutup loyang dengan adonan kulit.

rapikan pinggirnya kemudian tusuk-tusuk dengan garpu (agar tidak menggembung saat dipanggang) dan beri alas kertas kue atau alumunium foil.

berati dengan segenggam kacang atau beras.

panggang kulit pie selama 5 menit dengan pemberat.

angkat pemberatnya kemudian panggang selama 5 menit lagi.

adonan isi :

resep ini dari buku diatas. karena satu resep sweet crust diatas bisa jadi 2 loyang besar, satu loyang untuk durian dan satu loyang lagi isinya dibuat sesuai dengan resep di buku dengan tambahan blueberry segar. postingnya menyusul ya. sebab belum diicip :(


250 gram cream cheese


3 sendok makan tepung maizena


1 butir telur


200 gram daging durian yang sudah dihaluskan


kocok semua bahan sampai halur tercampur rata dan tuang kedalam adonan kulit pie yang sepertiga matang.


panggang dalam api kecil selama 1 - 1 1/2 jam dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya.


dinginkan dalam oven dengan cara matikan oven dan buka sedikit tutup/pintu oven. biarkan sampai agak dingin baru dipindah kedalam piring saji. lebih enak disajikan dalam keadaan dingin.