cake kukus ini sedang rame di milis NCC. resep yang dikopi paste dibawah ini adalah repost yang kesekian. populernya siy tiramisu kukus. mungkin karena ada rasa kopi juga. punyaku ini tidak seperti resep aslinya. lapis paling atas hanya rasa kopi dari 2 sendok makan kopi dan sedikit banget air untuk melarutkan. yang lapis satu lagi selain kopi ditambah pasta coklat. nggak punya pasta mocha. kalau dari baunya yang selama dikukus sangat mengundang, pasti rasanya juga yummy ...
Posted by: "Tehnik Delta ( IRMA )" deltajkt@cbn.net.id
Fri Nov 6, 2009 6:35 pm (PST)
Steamed Choco Mocha Cake
Posted by: "Tehnik Delta ( IRMA )" deltajkt@cbn.net.id
Fri Nov 6, 2009 6:35 pm (PST)
Steamed Choco Mocha Cake
Bahan :
8 btr kuning telur
2 btr putih telur
1 sdm cake emulsifier/20 grm
1/2 sdt garam halus
250 gr gula pasir halus
225 gr terigu protein sedang
1/4 sdt baking powder
125 ml minyak goreng
125 ml santan kara
25 grm coklat bubuk
1 bungkus good day mocacinno
1 sdt pasta mocca
2 bks meises @90 gr
CARA MEMBUAT :
1. Panaskan dandang/kukusan biarkan sampai air mendidih dan beruap banyak.
2. Kocok kuning telur,putih telur, cake emulsifier, garam sampai putih kental.
3. Ayak terigu dan baking podwer masukkan ke dalam adonan aduk pelan2 dengan spatula .
4. Masukkan santan kara dan minyak goreng. Aduk pelan2 sampai tercampur rata.
5. Bagi adonan menjadi 3 bagian . Satu bagian kasih coklat bubuk aduk rata pelan2 tuang di loyang 20×20cm. Kukus adonan coklat selama 10 menit. Angkat adonan, tabur 1bungkus meises merata. Tuang adonan putih di atas adonan coklat yg telah ditabur meises secara merata. Kukus lagi selama 10 menit.
6. Sementara itu siapkan adonan mocca. Tuang 1 bks good day mocacinno ke dalam adonan tambahkan pasta mocca aduk sampai rata. Kalau sudah 10 menit angkat adonan putih tabur dengan meises. Kukus lagi sampai keseluruhannya matang, kira20 menit. Dinginkan.
7. Poles atas kue mocca dengan butter cream lalu taburi serutan coklat di atasnya.