Monday, March 16, 2009

measurement in baking

ini adalah measuring spoons. hadiah dari oom shawn.
yang ini timbangan plastik biasa. banyak ditemukan di supermarket atau toko peralatan bahan kue. memang tidak akurat tapi mendekati. sangat perlu dengan timbangan untuk resep asli indonesia atau sebagian australia. ukuran dengan gram dan mili disebut 'metric'.


ini juga hadiah dari oom shawn. jadi sudah terbang 20 jam sebelum sampai kerumah. oh, ya. ukuran dengan cup banyak dijumpai di resep yang asalnya amerika.


nah, yang tengah adalah yang sengaja saya beli saat memulai belajar membuat kue. lha wong bahannya dari plastik, jelas murah. kalau dot bayi, yah, itu tidak ada rotan akar pun jadi to. untuk resep yang menggunakan puree buah atau kentang atau labu kuning, yang dihaluskan dengan blender, sekalian saja saya menggunakan ukuran yang tercetak di gelas blender. belakangan, untuk menakar cairan yang kurang dari 100 ml, saya menggunakan dot bayi yang lebih kecil. dengan begitu tidak banyak cairan yang tertinggal menempel di dinding botol.



kalau tidak ada measuring spoons yang satu set seperti diatas, bisa digunakan sendok takar hadiah beli susu bubuk. umumnya didalam kemasan atau kalengnya sudah dicantumkan, satu takar sendok tersebut berapa gram atau berapa ml. jadi tidak repot lagi mengukur. kadang hanya membutuhkan sedikit saja. dengan timbangan yang tidak akurat sampai satu dua gram, jelas mempengaruhi hasil kue.
selain sendok takar susu, juga bisa digunakan sendok takar obat. saya sering melihat didalam sendoknya ada tulisan berapa ml. jadi baking made easy, right?
happy baking everyone :-D





1 comment:

Anonymous said...

:P Apik yo ternyata yen difoto, measuring cups and spoons nya :) Unoz